Twitter Updates

    follow me on Twitter

    Friday, September 26, 2008

    Rangkuman TIK bab 7

    Rangkuman bab 7 :

    Mencari dan Mengelola Informasi

    Internet merupakan gudang segala informasi yang tiada batas. Namun karena begitu banyak informasi, kita sering mengalami kesulitan mendapatkan informasi yang kita butuhkan. Untuk menangani masalah tersebut, dibuatlah program dengan nama mesin pencari atau search engine.

    A. Mesin Pencari

    Mesin pencari mempunyai sebuah database yang memuat semua item yang ada di internet. Kriteria untuk menentukan sebuah mesin pencari yang andal :

    1. Mempunyai database yang besar dan up-to-date.

    2. Tidak memiliki spam dan memberikan hasil pencarian yang relevan.

    3. Mempunyai kecerdasan buatan yang baik.

    Beberapa contoh search engine yang popular :

    1. Google (www.google.com)

    2. Yahoo (www.yahoo.com)

    3. Altavista (www.altavista.com)

    4. Lycos (http://lycos.com/)

    Proses Pencarian

    Proses pencarian dengan mesin pencari dilakukan dengan menggunakan kata kunci pencarian yang kita masukkan sebagai acuan. Contoh, jika kita ingin mencari berita tentang tsunami, kita cukup ketikkan “tsunami” pada kotak pencari di website search engine tersebut. Dalam mencari, Google mengabaikan kata-kata umum seperti “dan”, “yang”, dan sebagainya.

    Berbagai Fitur Google yang lain

    · Pencarian Gambar

    Langkah-langkah :

    1. Tampilkan halaman web Google.

    2. Klik teks link “gambar” di kategori

    3. Masukkan kata kunci pencarian di kotak teks

    4. Klik tombol mesin cari google untuk memulai pencarian.

    · Menampilkan File PDF dan Doc

    · Menampilkan halaman yang mirip

    · Pembatasan Domain

    · Saya Sedang Beruntung

    Direktori Web

    = kumpulan alamat-alamat URL dari website yang disusun berdasarkan kategori tertentu agar mudah dipahami. Salah satu website yang dilengkapi dengan mesin pencari dan direktori web adalah Yahoo (www.yahoo.com). Langkah-langkah :

    1. Tampilkan website Yahoo.

    2. Pilihlah direktori web yang ingin kita cari, misalnya Entertainment.

    3. Direktori web yang lebih kecil akan ditampilkan. Pilihlah direktori web seterusnya sampai direktori tersebut sudah cukup spesifik, seperti Movies and Film.

    4. Masukkan kata kunci pencarian di kotak teks Search. Tekan tombol Find.

    5. Bukalah halaman web yang ditampilkan dari daftar website halaman pencarian.

    B. Mengelola Informasi dari Internet

    Membuka halaman web hasil pencarian

    1. Di halaman web hasil pencarian, carilah website yang ingin ditampilkan.

    2. Klik kanan di teks link dari website yang ingin ditampilkan.

    3. Pada menu yang muncul, klik Open untuk membuka halaman web di jendela browser yang aktif.

    Menyimpan Halaman Web

    1. Dari menu File, klik Save. Kotak dialog Save Web Page akan ditampilkan.

    2. Tentukan folder penyimpanan di kotak pilihan Save in.

    3. Di kotak isian File name, browser akan memberikan nama file dari halaman web yang akan disimpan. Kita dapat menggantinya.

    4. Klik tombol Save

    Menyimpan Gambar dari Sebuah Halaman Web

    1. Gerakkan pointer mouse ke gambar yang akan disimpan. Toolbar gambar akan ditampilkan di atas gambar yang bersangkutan.

    2. Klik tombol “Save This Image”. Kotak dialog Save Picture akan ditampilkan.

    3. Pilihlah folder penyimpanan, lalu beri nama.

    4. Klik tombol Save

    Mencetak Halaman Web

    1. Dari menu File, klik Print. Kotak dialog Print akan ditampilkan.

    2. Klik Print. Kotak dialgo Print akan ditampilkan.

    3. Pilihlah printer yang digunakan.

    4. Atrulah pencetakan halaman web page yang akan dilakukan.

    5. Klik tombol Print. Halaman web akan dicetak.

    Mencatak Gambar dari Web

    1. Gerakkan pointer mouse ke gambar yang akan disimpan.

    2. Klik tombol “print this image”.

    3. Pilihlah printer yang digunakan.

    4. Klik tombol Print.

    Mendownload File

    Beberapa website tidak menampilkan informasi dalam bentuk web, melainkan menyimpan file dalam bentuk file-file. File-file tersebut tidak bisa ditampilkan di jendela browser secara langsung, karena itu harus didownload terlebih dahulu. Langkah-langkah untuk mendownload:

    1. Klik teks tempat file tersebut dilink.

    2. Kita dapat membuka langsung file yang akan didownload dengan mengklik tombol Open. Jika ingin mendownload, klik tombol Save.

    3. Tentukan folder penyimpanan filen tersebut.

    4. Klik tombol Save

    5. Tunggu sampai proses download selesai.

    6. Klik tombol Open untuk membuka file yang sudah didownload.

    Copy dan Paste

    Jika kita menyimpan sebuah halaman web, semua teks dan gambar di halaman tersebut akan kita simpan ke harddisk kita. Kadang kita hanya membutuhkan sebagian dari halaman tersebut, oleh karena itu kita bisa mengcopy-paste. Langkah untuk melakukannya:

    1. Aktifkan halaman web yang akan dikopi.

    2. Blok semua teks yang ingin kita copy.

    3. Dari menu Edit, klik Copy. Atau tekan Ctrl+C di keyboard.

    4. Jalankan Word dan buatlah dokumen baru.

    5. Di jendela Word, dari menu Edit klik Paste. Atau Ctrl+V di keyboard.

    Simpanlah dokumen tersebut.

    0 friends says: